BERHASIL KARENA DIBERKATI
“Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, tetapi yang kesukaannya ialah taurat TUHAN (hukum Tuhan, versi bhs. Inggris), dan yang merenungkan taurat (hukum) itu siang dan malam. Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya , dan yang tidak layu daunnya apa saja yang diperbuatnya berhasil.“ Mazmur 1:1-3
Berbahagialah [“BLESSED” (diberkati) dalam versi bhs. Inggris]. Itulah kata pembukaan dari seluruh kitab Mazmur yang sekaligus memuat intisari dari segala sesuatu yang ditulis dalam kitab tersebut. Berkat-berkat yang tercantum di situ mengalir dalam dua arah: berkat Tuhan untuk manusia, dan kemudian manusia mengembalikan berkat itu untuk memuliakan Tuhan. Di dalam mazmur ini Daud menulis sebuah kalimat yang singkat namun padat isinya untuk menggambarkan berkat-berkat yang dijanjikan kepada manusia : “Apa saja yang diperbuatnya berhasil.”
Bagaimana Anda dapat menjadi orang seperti itu, menjadi orang yang diberkati Tuhan sehingga apapun yang Anda lakukan pasti berhasil? Daud menyampaikan lima buah persyaratan untuk hal ini. Tiga yang pertama merupakan persyaratan negatif, kemudian diikuti oleh dua persyaratan yang positif. Apakah persyaratan negatif yang harus dipenuhi terlebih dahulu? Jangan Anda berjalan menurut nasihat orang fasik, Jangan berdiri di jalan orang berdosa, Jangan duduk dalam kumpulan pencemooh. Intisari dari ketiga persyaratan tersebut adalah: kepada siapakah Anda pergi untuk mencari nasihat atau petunjuk? Nasihat yang Anda turuti itulah yang menentukan arah atau perjalanan kehidupan Anda.
Apabila Anda mengikuti nasihat dari orang-orang yang menolak prinsip-prinsip Tuhan dan mengabaikan hukum-Nya, tentu saja Anda tidak berhak atas berkat-berkat-Nya yang membahagiakan itu. Selanjutnya, dua persyaratan yang positif itu adalah: Anda harus suka (gemar) akan taurat Tuhan (hukum atau perintah-perintah Tuhan) dan merenungkannya siang & malam. Sumber utama bagi segala nasihat yang bijaksana dan benar hanyalah hukum atau peraturan Tuhan. Apabila pikiran dan hati Anda senantiasa diisi dan dipenuhi dengan peraturan Tuhan dan kehidupan Anda selalu jalan dengan peraturan tersebut, tentu Tuhan akan memberkati Anda sehingga perjalanan hidup Anda berhasil.
Mungkin Anda selama ini merasa letih karena sering dilanda oleh kegagalan dan kekecewaan. Bila demikian, cobalah Anda sekarang benar-benar memperhatikan hukum-hukum Tuhan. Renungkanlah hukum-hukum itu, terapkanlah dalam hidup Anda sehari-hari. Hukum-hukum itu pasti akan membuahkan suatu hasil dalam kehidupan Anda. Tuhan sendiri menjamin bahwa Anda akan berhasil.
Sumber : Tidak Diketahui